Rancang Busana Couture Eksperimental Menggunakan Resin dan Batik sebagai Representasi Inovasi Fashion Berbasis Budaya Lokal: Studi Koleksi Harvest Bloom
DOI:
https://doi.org/10.55583/jkip.v7i1.1867Keywords:
Adibusana Eksperimenta, Dewi Sri, Resin Celup, Batik Tribusono, Fesyen BudayaAbstract
Karya adibusana eksperimental berjudul Harvest Bloom merupakan bagian dari eksplorasi desain berbasis budaya lokal yang terinspirasi dari sosok Dewi Sri, dewi kesuburan dalam tradisi masyarakat agraris Jawa. Perancangan karya ini menggunakan pendekatan adibusana eksperimental, dengan menekankan perpaduan antara kekayaan filosofi budaya dan eksplorasi material nonkonvensional. Wastra yang digunakan adalah batik Tribusono, yang dikenal dengan motif dan detailnya yang khas, sebagai representasi nilai-nilai tradisional. Batik tersebut dipadukan dengan material resin yang diolah menggunakan teknik celup, menghasilkan efek visual yang unik, transparan, dan artistik. Siluet busana dirancang asimetris dengan struktur spiral yang melambangkan simbol padi, siklus kehidupan, serta kemakmuran, sesuai dengan karakter Dewi Sri. Elemen dekoratif seperti manik-manik ulir turut diaplikasikan untuk memperkuat narasi visual mengenai kesuburan dan hasil bumi. Teknik konstruksi busana meliputi penggunaan pola datar, draping sederhana, serta penyambungan resin dan tekstil dengan metode eksperimental. Karya ini diharapkan tidak hanya menampilkan estetika tinggi dalam ranah fesyen, tetapi juga menyampaikan nilai budaya lokal melalui pendekatan visual yang modern dan inovatif.
References
Ardiansyah, T. (2020). Kreativitas dan inovasi dalam berwirausaha. Jurnal Usaha, 1(2), 19–25. https://doi.org/10.30998/juuk.v1i2.503
Asri, A. (2022). Produk fashion bagi masyarakat urban Indonesia dengan pemanfaatan rempah Nusantara. Journal of Government, Social and Politics (JKP), 8(1). https://doi.org/10.25299/jkp.2022.vol8(1).9440
Bhara Menoreh, B., & Setiawan, S. (n.d.). Pengaruh unsur military terhadap desain fashion kalangan muda di Indonesia. Jurnal Desain Indonesia, 3(1). https://doi.org/10.52265/jdi.v3i1.42
Biriowu, C. S., & Chikwe, J. E. (2021). Examination of planning techniques and contingency strands in strategic management feasibility: A discourse. The American Journal of Management and Economics Innovations, 3(2), 1–16. https://doi.org/10.37547/tajmei/volume03issue02-01
Hendriyana, H., & Ds, M. (2022). Metodologi Penelitian Penciptaan Karya Practice-Led Research and Practice-Based Research Seni Rupa, Kriya, Dan Desain–edisi Revisi. Penerbit Andi.
Maulana Akbar, H. (2024). Konsep busana dalam Islam. ResearchGate. https://www.researchgate.net/publication/387959500
Mayun, I. A. I. M., & Sari, R. P. (2021). Busana Haute Couture Terinspirasi dari Burung Jalak Bali dengan Menggunakan Kain Endek. MODA, 3(2), 114–121. https://doi.org/10.47709/moda.v3i2.1950
Moedjiati, Y. (2024). Kenyamanan gaun dengan menggunakan pola Meyneke untuk wanita berbadan gemuk di Surabaya. BUGARIS, 1(1), 15–22. https://doi.org/10.36456/bugaris.v1i1.8943
Nastiti, T. S. (2020). Dewi Sri dalam kepercayaan masyarakat Indonesia. Tumotowa, 3(1), 1-12.
Qeis, M. I., Sidhartani, S., Raden, A. Z. M., & Pratama, D. (2022). Pelatihan membuat hiasan dinding kepala wayang golek berbahan resin di UKM Golek Waris Desa Tegalwaru. Dharma Raflesia: Jurnal Ilmiah Pengembangan dan Penerapan IPTEKS, 20(1), 199–211. https://doi.org/10.33369/dr.v20i1.19263
Rikawati Ginting Munthe, S. E., Br Sitepu, C. N., & Sitepu, A. A. F. B. (2025). Analisis kualitas pelayanan dan kualitas produk terhadap kepuasan pelanggan. Jurnal Regionomic, 7(1), 9–14. https://doi.org/10.36764/jg.v7i1.1595
Rosidah, A., & Suhartini, R. (2021). Desain upcycle pakaian bekas sebagai fashion berkelanjutan. Jurnal Online Tata Busana, 10(3), 183–191. https://doi.org/10.26740/jurnal-online-tata-busana.v10i3.43509
Sari, A. A., & Sulistyati, A. N. (2025). Perancangan motif batik kontemporer untuk tekstil pakaian. Ornamen, 22(1), 78–94. https://doi.org/10.33153/ornamen.v22i1.6019
Shundo, A., Yamamoto, S., & Tanaka, K. (2022). Network formation and physical properties of epoxy resins for future practical applications. JACS Au, 2, 1522–1542. https://doi.org/10.1021/jacsau.2c00120
Wicaksono, R. W., Izzati, N., & Tambunan, L. R. (2020). Eksplorasi etnomatematika pada gerakan pukulan seni pencak silat Kepulauan Riau. Jurnal Kiprah, 8(1), 1–11. https://doi.org/10.31629/kiprah.v8i1.1596







